MUNGKINKAH INTERNET
DAN PENDIDIKAN …….!!!!!????
Tidak ada hal yang tak
mungkin di zaman yang serba canggihseperti sekarang ini, mau ini tinggal
klik….mau itu tinggal klik…apapun yang kita inginkan asal tehubung jaringan
internet dengan mudah kita akan mendapatkannya. Termasuk dalam hal belajar,
belajar di internet berarti kita belajar tanpa menggunakan kertas lagi. Seperti
yang dikatakan oleh Bapak Habibie beberapa waktu yang lalu pada tulisan di edukasi.kompas.com 18 Februari 2014, saat
beliau menjadi pembicara kunci pada Konvensi Pendidikan yang diselenggarakan
Persatuan Guru RI di Bentara Budaya Jakarta.
Habibie
mengatakan, bangsa Indonesia harus bersiap mengembangkan sekolah yang tidak
menggunakan kertas lagi. Jika ada kesulitan, kata dia, siswa bisa berselancar
di internet mencari jawabannya. Ia menganggap teknologi informasi dapat
menguntungkan proses pendidikan sebab saat ini siswa sekolah sudah
menguasainya.
Dengan
demikian, apa yang disampaikan oleh Pak
Habibie merupakan terobosan penting yang harus dipikirkan oleh banyak pihak.
Sebab saat ini, teknologi informasi sudah berkembang hingga pelosok daerah. Internet
sudah bisa diakses dengan mudah, bahkan oleh anak-anak pendidikan dasar, di
mana saja dan kapan saja. Harga perangkat teknologi seperti komputer, netbook,
dan tablet PC sudah semakin terjangkau. Jadi, menggagas sekolah tanpa kertas
bukan hal yang tidak mungkin untuk diwujudkan di Indonesia.
SEJARAH INTERNET
Internet merupakan jaringan
komputer yang
dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA
yang disebut ARPANET (Advanced Research Project
Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi
dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon. Proyek ARPANET
merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat
dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal
bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet
Protocol).
Tujuan
awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense)
membuat sistem jaringan komputer
yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk
mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari
terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah
dihancurkan.
Pada
mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford
Research Institute,
University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu
jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum ARPANET
diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini
berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung,
sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh
sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan
militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan
non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya
dikenal dengan nama DARPA Internet,
yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.
PENGERTIAN INTERNET
Secara
harfiah, internet (kependekan dari interconnected-networking) ialah rangkaian
komputer yang terhubung di dalam beberapa rangkaian. Manakala Internet (huruf
‘I’ besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan
menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching
communication protocol). Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet.
Cara menghubungkan rangkaian dengan kaedah ini dinamakan internetworking.
Atau
dengan kata lain, definisi internet adalah jaringan besar yang saling
berhubungan dari jaringan-jaringan komputer yang menghubungkan orang-orang dan
komputer-komputer diseluruh dunia, melalui telepon, satelit dan sistem-sistem
komunikasi yang lain. Internet dibentuk oleh jutaan komputer yang terhubung
bersama dari seluruh dunia, memberi jalan bagi informasi (mulai dari text,
gambar, audio, video, dan lainnya ) untuk dapat dikirim dan dinikmati bersama.
Untuk dapat bertukar informasi, digunakan protocol standar yaitu Transmision
Control Protocol dan internet Protocol yang lebih dikenal sebagai TCP/IP. TCP
(Transmission Control Protocol) bertugas untuk memastikan bahwa semua hubungan
bekerja dengan benar, sedangkan IP (Internet Protocol) yang mentransmisikan
data dari satu komputer ke komputer lain. TPC/IP secara umum berfungsi memilih
rute terbaik transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak
dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman data.
MANFAAT INTERNET BAGI
DUNIA PENDIDIKAN.
Sebelum adanya
Internet, masalah utama yang dihadapi oleh pendidikan (di seluruh dunia) adalah
akses kepada sumber informasi. Adanya Internet memungkinkan dunia pendidikan
untuk mengakses kepada sumber informasi yang mulai tersedia banyak.
Manfaat
Internet sekarang sudah dapat dirasakan oleh berbagai kalangan. Manfaat
Internet sebagai salah satu media terbesar di dunia bisa digunakan sebagai
pendoronga majunya pendidikan masa depan.
Internet dapat
dianggap sebagai sumber informasi yang sangat besar. Ada dua peranan internet
yang sangat penting, yakni:
(1) sebagai sumber data dan informasi
Sebagai sumber
informasi, internet menyimpan berbagai jenis sumber informasi dalam jumlah yang
tidak terbatas. Bidang apa pun yang diminati, pasti ada informasi di Internet.
Ini dapat digunakan siswa untuk mencari bahan ajar dalam pembelajaran di
sekolah. Bagi siswa yang kurang mampu, ini sangat memudahkannya dalam mencari
bahan ajar karena siswa tidak perlu lagi untuk membeli buku.
(2) sarana pertukaran data dan
informasi.
Internet dapat digunakan sebagai sarana
pertukaran informasi dari satu komputer ke komputer lain, tanpa dibatasi oleh
jarak fisik ke dua komputer tersebut. Dua komputer yang sama-sama terhubung ke
internet dapat saling berkomunikasi satu sama lain, atau mempertukarkan data
dan informasi. Internet menghilangkan batas ruang dan waktu sehingga
memungkinan seorang siswa berkomunikasi dengan pakar di tempat lain..
Berdasarkan
hal tersebut, maka internet sebagai media pendidikan mampu menghadapkan
karakteristik yang khas, yaitu
a. Sebagai media interpersonal dan massa;
a. Sebagai media interpersonal dan massa;
b. Bersifat interaktif,
c. Memungkinkan komunikasi secara bebas.
Berdasarkan
uraian di atas, dapat dikatakan bahwa internet bukanlah pengganti sistem
pendidikan. Kehadiran internet lebih bersifat suplementer atau pelengkap.
Selain
itu manfaat yang ditimbulkan dari kehadiran internet bagi pendidikan antara
lain :
·
Mempercepat
dan mempermudah alih ilmu pengetahuan dan teknologi.
·
Proses
pembelajaran lebih menarik. Melalui internet pembelajaran tidak monoton dan
jenuh karena dalam internet
·
ada
hal-hal baru yang variatif dan inovatif.
·
Mendorong
siswa untuk lebih aktif mencari ilmu pengetahuan dan informasi.
·
Mempermudah
penjelasan konsep. Selama ini dalam materi atau bahan pelajaran disampaikan
melalui metode ceramah. Dengan adanya internet, guru bisa menyampaikan konsep
atau materi secara audiovisual. Pelajaran lebih nyata dan jelas, sehingga
mempermudah pemahaman siswa. Hal ini dapat menghindari kebingungan pada diri
siswa saat proses pembelajaran berlangsung.
·
Pembelajaran
lebih konseptual dan up to date (aktual).
·
Mempermudah
dan mempercepat administrasi pendidikan. Pelaksanaan proses pendidikan harus
diusahakan lebih praktis dan cepat. Guru tidak terlalu disibukkan urusan
administrasi yang berbelit-belit, sehingga konsentrasi lebih tertuju pada
proses pembelajaran di kelas. Misalnya, dalam membuat persiapan mengajar,
pengolahan nilai, dan menyebarluaskan nilai ulangan atau ujian, bisa
menggunakan fasilitas komputer (internet). Dengan demikian, internet dapat
memperbaiki dan memperlancar administrasi pendidikan.
·
Sebagai
perpustakaan elektronik.Mempercepat dan mempermudah komunikasi edukatif antara
guru dengan siswa.
DAMPAK NEGATIF INTERNET
Rusaknya
anak-anak muda zaman sekarang disebabkan karena mereka tidak bisa mengontrol
hidup mereka. Internet memberikan kebebesan yang seluas-luasnya untuk anak-anak
muda berselancar dan berselami. Internet mengijinkan kemanapun anda mau
melangkah, bahkan memperbolehkan anda membuka berbagai situs yang jelek (porno)
untuk di download dan di tonton.
Dalam hal ini
kebebasan anda diuji, apakah dengan kebebasan itu akan merusak hidup anda
ataukah dengan kebebasan itu akan mengarahkan dan memberikan pelajaran
terpenting unutk pengembangan pembelajaran kemampuan anda. Dalam hal ini
andalah yang menentukan arah hidup anda.
Apakah hidupmu
mau dirusaki dengan berbagai situs jelek yang ada di internet, ataukah kamu
memilih unutk menghindar. Ada beberapa dampak negatif yang dapat di timbulkan
dari penggunaan internet, seperti;
1. Pornografi
Anggapan yang
mengatakan bahwa internet identik dengan pornografi, memang tidak salah. Dengan
kemampuan penyampaian informasi yang dimiliki internet, pornografi pun
merajalela.Untuk mengantisipasi hal ini, para produsen browser melengkapi
program mereka dengan kemampuan untuk memilih jenis home-page yang dapat di-akses.
Di internet terdapat gambar-gambar pornografi dan kekerasan yang bisa
mengakibatkan dorongan kepada seseorang untuk bertindak.
2. Violence dan gore
Kekejaman dan
kesadisan juga banyak ditampilkan. Karena segi bisnis dan isi pada dunia
internet tidak terbatas, maka para pemilik situs menggunakan segala macam cara
agar dapat menjual situs mereka. Salah satunya dengan Menampilkan hal-hal yang
bersifat tabu.
3. Penipuan
Hal ini memang
merajalela di bidang manapun. Internet pun tidak luput dari serangan penipu.
Cara yang terbaik adalah tidak mengindahkan hal ini atau mengkonfirmasi
informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut.
4. Carding
Karena sifatnya
yang real time (langsung), cara belanja dengan menggunakan Kartu kredit adalah
carayang paling banyak digunakan dalam dunia internet. Para penjahat internet
pun paling banyak melakukan kejahatan dalam bidang ini. Dengan sifat yang
terbuka, para penjahat mampu mendeteksi adanya transaksi (yang menggunakan
Kartu Kredit) on-line dan mencatat kode Kartu yang digunakan. Untuk selanjutnya
mereka menggunakan data yang mereka dapatkan untuk kepentingan kejahatan
mereka.
5. Perjudian
Dampak lainnya
adalah meluasnya perjudian. Dengan jaringan yang tersedia, para penjudi tidak
perlu pergi ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya. Anda hanya perlu
menghindari situs seperti ini, karena umumnya situs perjudian tidak agresif dan
memerlukan banyak persetujuan dari pengunjungnya.
6. Mengurangi sifat sosial manusia
karena cenderung lebih suka berhubungan lewat internet daripada bertemu secara
langsung (face to face).
7. Dari sifat sosial yang berubah dapat
mengakibatkan perubahan pola masyarakat dalam berinteraksi.
8. Kejahatan seperti menipu dan mencuri
dapat dilakukan di internet (kejahatan juga ikut berkembang).
9. Bisa membuat seseorang kecanduan,
terutama yang menyangkut pornografi dan dapat menghabiskan uang karena hanya
untuk melayani kecanduan tersebut.
Dengan demikian
terlepas dari berbagai pengaruh negatif dari
adanya internet, dunia ilmu
pengetahuan semakin terbuka bagi siapa saja. Penyebaran informasi berlangsung
cepat, segala informasi di belahan dunia manapun dapat diperoleh dalam sekejap.
Informasi yang tadinya sulit diperoleh, saat ini sudah bukan sesuatu yang sulit
lagi. Dengan memanfaatkan fasilitas search engine atau mesin pencari, pencarian
informasi dapat dilakukan dengan mudah, baik berupa data, berita, file, gambar,
musik, maupun film. Beberapa ensiklopedi online juga bisa dijadikan acuan untuk
menambah pengetahuan. Contoh yang cukup populer adalah Wikipedia
(http://id.wikipedia.org). Melalui internet, kamu juga bisa berbagi informasi
dan pengetahuan dengan pengguna lain. Contohnya adalah membuat situs pribadi
(blog atau weblog) untuk berbagi cerita atau pengetahuan dan berpartisipasi
dalam komunitas tertentu lewat internet. Manfaat Internet Dalam Dunia
Pendidikan
Sekarang tidak
perlu menunggu hingga pagi untuk membaca berita terbaru. Banyak halaman web
(halaman di situs internet) yang menyediakan berita-berita dunia secara
up-to-date (selalu diperbaharui dari waktu ke waktu sesuai perkembangan berita
yang ada). Berita apa saja ada, mulai dari olahraga, politik, keuangan, sains
dan teknologi, cuaca, ekonomi, budaya, dan sebagainya. Sebagian surat
kabar/majalah yang ada di Indonesia juga menyediakan layanan berita online.
Manfaat Internet Dalam Dunia Pendidikan
Bentuk khusus
dari internet sebagai gudang informasi adalah tersedianya fasilitas
perpustakaan online, yang kumpulan-kumpulan situs-situs web dari perpustakaan kelas
dunia. Di situs ini, kamu dapat membaca buku secara online maupun offline (isi
situs diunduh atau disimpan di komputer terlebih dulu, sehingga dapat dibaca
tanpa memerlukan koneksi internet). Buku apa saja ada, mulai dari ensiklopedi,
novel, buku pelajaran, teknologi, komputer, komik, dan sebagainya. Ingat, tidak
semua buku ini tersedia secara gratis. Ada beberapa situs yang mengharuskan
kita membeli secara online atau membayar iuran sejumlah tertentu. Berikut ini
beberapa situs internet penyedia perpustakaan online.
Internet
sebagai gudang informasi dan perpustakaan online serta kemampuannya untuk
membangun komunikasi interaktif memungkinkan untuk dilakukan pendidikan jarak
jauh. Pendidikan jarak jauh artinya guru dan siswa atau dosen dan mahasiswa tidak
harus selalu berada di satu tempat untuk menyelenggarakan pendidikan. Lho, kok
bisa? Ya. Siswa dapat mengakses situs web sekolah mereka dan mengikuti proses
pendidikan melalui komputer yang ada di depannya. Kapan saja, selama 24 jam
sehari.
Tak peduli sedang berada di mana, di
rumah atau ketika sedang bepergian. Materi pelajaran yang harus dikuasai siswa
telah disediakan oleh guru di situs web itu. Jika membutuhkan konsultasi, siswa
dapat berinteraksi dengan guru melalui email (surat elektronik), chatting, atau
bercakap-cakap langsung lewat telepon internet. Konsep ini sering disebut
e-learning.
Demikian begitu bermanfaatnya Internet bagi dunia pendidikan di dunia
ini, semoga menambah wawasan kita semua.
Sumber : Wikipedia Bahasa
Indonesia
www.komputekno.com
› Info Teknologi

Tidak ada komentar:
Posting Komentar